Senin, 28 November 2011

Chemic

“ Konfigurasi elektron “

Konfigurasi elektron adalah suatu cara penyusunan elektron dalam suatu atom.
Menggambarkan susunan elektron-elektron pada orbital-orbital dalam atom.

Konfigurasi elektron berlandaskan beberapa peraturan, antara lain :

1. Aturan Auf Bau
Elektron secara bertahap menempati orbital dimulai dari yang berenergi paling rendah. Setelah orbital berenergi rendah terisi penuh, elektron menempati orbital yang energinya satu tingkat lebih tinggi, dan seterusnya sampai semua elekton dalam atom menempati orbitalnya.

Diagram Auf Bau

Contoh : Konfigurasi elektron atom N yang memiliki 7 elektron
7N : 1s2 2s2 2p3 (dibaca: satu es dua, dua es dua, dua pe tiga, dst.)

2. Asas larangan Pauli
Dalam suatu sistem, baik atom atau molekul, tidak terdapat dua elektron yang mempunyai keempat bilangan kuantum yang sama.

3. Kaidah Hund
Masing-masing orbital harus terisi sebuah elektron. Setelah orbital penuh, baru dilakukan pemasangan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar